


Exterior View of B-LOG Cold Storage Bandung, Integrated with a Dedicated Refrigerated Fleet
Bandung, 17 Oktober 2025 — PT Trimitra Trans Persada Tbk (B-LOG) [IDX: BLOG] meresmikan B-LOG Cold Storage Bandung yang kini beroperasi penuh untuk melayani kebutuhan penyimpanan dan distribusi bersuhu terjaga di Jawa Barat. Fasilitas ini menjadi bagian dari implementasi Roadmap Cold Chain nasional B-LOG yang dikembangkan bertahap, dimulai dari Pulau Jawa, dan ditetapkan sebagai Tier 3 berdasarkan klasifikasi internal.

Seremoni Peresmian B-LOG Cold Storage Bandung
“Bandung hadir sebagai Tier 3 dalam peta cold storage B-LOG. Bukan semata penambahan fasilitas, melainkan penguatan mata rantai pasok di Jawa Barat yang selaras dengan pengembangan jaringan pada kota-kota utama lainnya,” ujar Antonia Indrawati, Direktur PT Simpan Sini Aja (SSA), dalam sambutan manajemen pada acara peresmian.
Dirancang sebagai fasilitas multi-suhu, Cold Storage Bandung terdiri dari zona suhu ruang (ambient), chiller, dan freezer. Operasi gudang terintegrasi dengan armada berpendingin untuk mendukung layanan pengiriman bersuhu terjaga ke berbagai titik pengantaran pelanggan. Seluruh proses dikendalikan melalui Warehouse Management System (WMS) dan Transport Management System (TMS) dengan pemantauan suhu dan lokasi terpusat.

Sambutan Management pada Facility Tour di B-LOG Cold Storage Bandung
“Operasi Cold Storage Bandung dibangun untuk memastikan keterpaduan proses dari hulu ke hilir. Melalui pemanfaatan Internet of Things (IoT), kami mengoptimalkan informasi dan pengendalian proses sehingga setiap tahapan operasional tercatat, terpantau, dan tertata sesuai standar,” kata Alvin Artanto, Chief Operating Officer (COO) B-LOG.
Sebagai simpul layanan di Jawa Barat, fasilitas ini diperkuat kapabilitas pick & pack—termasuk konversi dari kemasan karton menjadi satuan pcs sesuai kebutuhan pelanggan. Keunggulan tersebut memungkinkan B-LOG melayani ribuan titik pengantaran setiap hari bagi pelanggan di sektor F&B segar dan beku, ritel, FMCG, hingga produsen lokal di Bandung dan wilayah sekitarnya yang terhubung dengan jaringan distribusi nasional B-LOG.